Wednesday 1 May 2013

JANGAN BIARKAN CODOT MERAMPASNYA


Oleh : Ahmad Taib

Mangga muda itu milik siapa
Tampak padat  berisi  mempesona memikat jiwa
Dapatkah aku memiliki dan menikmatinya
Akan tetapi dia tetap menopang dahan-dahan tinggi yang menjadi sandarannya
Biarlah dia tetap berada di sana
Biarlah dia tumbuh seperti apa adanya
Biarlah dia masak dan indah pada waktunya
Lambaian dedaunannya laksana ia ingin aku memetiknya
Saat itu juga rasa ragu menerpa
Sontak Hati ini bertannya...
Apakah aku memiliki kekuatan memanjat menggapai ketinggiannya?
Apakah aku sanggup memetik dengan keberadaannya?
Apakan aku mendapatkan rasa manis ataukah asam setelah ku petik dan memakannya?
Pertanyaan ini terus bergejolak membayangi jiwa
Sementara waktu ku urungkan niat untuk memilikinya
Tapi apa yang terjadi
Gerombolan codot mulai melirik dan mencoba merampasnya
Mereka dengan mudah terbang tinggi dengan sayapnya
Namun siapakah aku
Aku hanya manusia lemah dalam merasakan rasa
Pandai menyimpan rasa tanpa harus mengungkapkan rasa
Seandainya aku punya sedikit kekuatan untuk mengungkapkannya
Mungkin suasana akan tampak berbeda
Tapi sudahlah

No comments: